Saturday 3 April 2021

review antologi work from Heart

Judul :Work from heart
Penulis: Rianita dkk
Penerbit: kmo Indonesia 
ISBN : 9786237737162
Sebuah pembuktian cinta, mengapa tak mudah menjalani sebuah profesi jika tidak dari hati? Bagi seorang dokter yang harus merelakan jas putihnya, demi apa ? Keterpaksaan seorang guru TK karena jatuh hati,pada siapa? Seorang pedagang yang mengeluhkan pendapatannya yang semakin menurun karena apa? Bermacam macam pertanyaan hadir mengisi pikiran, apakah yang kami lakukan sudah sesuai dengan isi hati? 

Sekumpulan kisah dalam buku ini menceritakan bagaimana keadaan hati dan keikhlasan hati untuk menerima sebuah ketetapan yang telah ditakdirkan Tuhan, menjalankan sebuah profesi baru dan meninggalkan profesi lama karena hal yang baru, dari sini dapat belajar mengambil hikmah bagaimana kita bisa menerima kenyataan yang ada dan bisa menempatkannya pada posisi yang seharusnya.
Antologi sangat bermanfaat dan bagus untuk dibaca namun ada beberapa tulisan yang bisa diperbaiki dikemudian hari. Selebihnya menurut saya telah ok. 
Cukup sekian review kali ini, sampai ketemu di review berikutnya. Mari budayakan membaca sedari dini.

No comments:

Post a Comment

Follow Us @riiniekha